Kemenag Logo

Kampar (Inmas) – Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 9 Kampar, Terantang, Kecamatan Tambang, laksanakan pemilihan Wakil Kepala (Waka) Madrasah, hari sabtu (18/10/2021). Demikian disampaikan Kepala MTsN 9 Kampar Sunardi, hari senin (18/10/2021), kepada Humas Kemenag Kampar Gustika Rahman SPdI, diruang kerjanya.

Sunardi mengatakan, pelaksanaan Pemilihan Waka Madrasah ini kita laksanakan berdasarkan Surat Ketupusan Pendis Nomor 1531 tahun 2020, di sana memuat persyaratan pendaftaran Calon Wakil Kepala Madrasah dan Ketentuan Khusus Pencalonan.

Lebih lanjut Sunardi mengatakan, berdasarkan hasil pemilihan calon Waka MTsN 9 Tahun 2022 yang dilaksanakan panitia, ditetapkan I. Calon Waka kurikulum : 1. Syasri Yenni MPd, 2.Andri Paslah SE, 3.Zamzami SHI, 4. Aprizal,S.Ag, 5. Ardianto MPd.

II. Calon Waka kesiswaan : 1.Suprizal SPdI, 2.Aprizal,S.Ag, 3. Ilyas, S.Pd, 4. Zamzami,S.HI, 5. Ardianto,M.Pd. III Penyampaian Visi dan misi calon Waka dilaksanakan pada hari selasa besok 19 oktober 2021 jam 8.00 WIB di ruang majelis guru dengan alokasi waktu masing-masing 10 menit setiap calon/ 1 calon Waka.

IV. Setelah penyampaian Visi dan misi selesai dilanjutkan dengan memilih langsung calon Waka yang tidak boleh diwakilkan kepada siapapun. DPT pemilih adalah seluruh guru Mts N 9 Kampar yg masih aktif, pungkas Sunardi. (Ags/Ftm)