Kemenag Logo

Kampar ( Inmas ) – Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Kampar H. Fuadi Ahmad, SH, MAB bersilaturahmi  ke Madrasah Tsanawiyah Negeri ( MTsN) 7 Kuntu sekaligus ziarah ke makam Syekh Burhanuddin Kuntu, Rabu, 12/1/2023

Sebelum Silaturrahmi ke MTsN 7 Kuntu,  Kepala Kantor ziarah ke makam Syekh Burhanuddin   yang berlokasi di Desa Kuntu Kec. Kampar Kiri. Alm Syekh Burhanuddin Kuntu adalah salah seorang penyebar Agama Islam yang juga merupakan tuan guru dari tarekat naqsyabandi

Kemudian Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Kampar Fuadi   melanjutkan silaturrahmi ke MTsN 7 Kuntu  dan  disambut baik oleh Kepala Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN ) 7 ibu  Deplianti, M.Pd beserta pendidik dan Tenaga Kependidikan MTsN 7 Kuntu  juga dihadiri kepala Kantor Urusan Agama Kec. Kampar Kiri Salman Al Haris.

Fuadi menyampaikan bahwa satu-satunya MTsN  yang ada di Kuntu ini adalah  MTsN 7 . Kita berharap -cita -cita    Madrasah menjadi madrasah  Hebat dan Bermartabat  itu  tidak harus gedungnya tiga lantai, lantainya keramik mengkilat  dan guru semuanya PNS  namun jika nantinya ada P3K  kita berharap semuanya bisa  lulus.Aamiin.

Jadi madrasah Hebat bermartabat itu adalah adalah madrasah  yang menampilkan sesuatu yang unik, maju dan berbeda. Hebat bukan berarti harus siswa banyak  tetapi sesuatu yang tidak biasa bagi madrasah atau sekolah di sekitarnya. Memiliki keunggulan lokal atau keunikan-keunikan tertentu, dengan demikian madrasah akan menjadi pilihan masyarakat ungkap Fuadi

Selanjutnya Kakan Kemenag, Fuadi menyampaikan kita tidak  boleh patah semangat  tetap semangat dalam memberikan yang terbaik untuk kemajuan madrasah dengan cara meningkatkan kemampuan diri, dan mampu memberikan contoh-contoh yang baik terhadap siswa.

“Selain upgrade kemampuan, juga perlu karakter yang baik. Kita itu sebagai proyek percontohan dari masyarakat. Anak-anak sifatnya meniru melalui akhlaq kita. Harus ada transfer kasih sayang dan kelembutan,” tuturnya dihadapan guru-guru  MTsN 7 Kampar

Pada  acara pembagian hadiah dalam upacara HAB kemaren kami telah sampaikan bahwasanya Madrasah tidak boleh tutup pagar jam 2 mesti tutup sampai jam 5 sore artinya apa, anak-anak punya aktifitas setiap hari di Madrasah tidak harus seluruh anak  biar 5 orang tapi dia punya kegiatan  ungkapnya ( Fatmi )