MAN 4 Kampar Laksanakan Syukuran dan Istighosah Atas Suksesnya Penyelenggaraan Ibadah Haji Indonesia Tahun 2024 M/1445 H Serta Peringatan Tahun Baru Islam 1446 H
Kampar (22/07/2024) - Dalam tiga kali musim haji 2022-2024 saat Kementerian Agama dipimpin oleh Yaqut Cholil Qoumas, inovasi tiada henti pelayanan haji semakin ekspansif, seperti Haji Ramah Lansia, penambahan layanan fasttrack, pemberian konsumsi tiga kali secara penuh selama jemaah di Makkah, dan sebagainya. Perbaikan layanan penyelenggaraan ibadah haji merupakan bentuk komitmen Kementerian Agama dalam melaksanakan mandatori undang-undang.
Atas suksesnya penyelenggaraan ibadah haji Indonesia tahun 2024, MAN 4 Kampar turut serta melaksanakan syukuran dan istighosah. Bertepatan dengan acara tersebut juga dilakukan peringatan Tahun Baru Islam 1446 H dengan mengundang Ustadz H. Muslim, M.Sy. untuk mengisi tausiyah. Kegiatan ini dilaksanakan di aula serba guna MAN 4 Kampar pada Senin pagi tanggal 22 Juli 2024 yang diikuti oleh seluruh tenaga pendidik dan kependidikan serta siswa/i MAN 4 Kampar.
Kepala MAN 4 Kampar, Arjuniwati, S.Pd., M.Pd. dalam sambutanya menyampaikan bahwa keluarga besar MAN 4 Kampar sangat bangga dengan Kementerian Agama atas suksesnya penyelenggaraan ibadah haji Indonesia tahun 2024. "Dengan inovasi dan peningkatan kualitas pelayanan yang dilakukan oleh Kementerian Agama Republik Indonesia di bawah kepemimpinan Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas terbukti sukses dalam pelaksanaan ibadah haji, semoga dari tahun ke tahun bisa terus ditingkatkan, ini menjadi semangat baru bagi kita semua di bawah naungan Kementerian Agama untuk terus melayani masyarakat dengan sepenuh hati"-tutup Arjuniwati.
Kegiatan ini dilanjutkan dengan tausyiah dan muhasabah, pada kesempatan ini Ustadz H. Muslim, M.Sy. memaparkan sejarah singkat asal muasal tahun baru Islam kepada siswa/i MAN 4 Kampar. Kegiatan ini berjalan dengan tertib dan khidmat yang ditutup dengan muhasabah. (Kurnia)